Bule Jerman yang fasih dan faham budaya indonesia

Bule bersaudara yang fasih dan faham budaya indonesia-  Satu lagi ni bule yang baru-baru ini viral di media sosial karena fasih berbahasa daerah yakni berbahasa jawa, kalau fans bola sudah pasti kenal dan tau banget sama bule jerman ini, yup, dia adalah Timo Schuenemann, mantan pemain sepakbola dan sekarang beralih profesi menjadi pelatih sepakbola.

Bule Jerman yang fasih dan faham budaya indonesia
(Foto :www.boombastis.com)


Ketika ditanya bagaimana dia bisa pandai/fasih berbahasa jawa? maka Coach Timo (begitu biasa orang memanggil) akan menjawab "karena saya lahir dan besar disini(Indonesia) jadi saya gak tau bagaimana saya belajar bahasa jawa, karena orang tua saya juga bisa bahasa jawa, saya tinggal dilingkungan dimana orang-orang berbicara menggunakan bahasa jawa setiap hari".

Menurut dia bukan hanya dia saja yang lahir di Indonesia tapi kakak-kakak dan adik-adiknya pun lahir di Indonesia kecuali kakaknya yang bernama Ralph dia lahir di jerman, jadi mereka juga melewati masa kanak-kanak di Indonesia bersama dengan anak-anak Indonesia saat itu termasuk sekolah, mereka pun bersekolah di Indonesia.

Awal mula Coach Timo dan saudara-saudaranya berada di Indonesia karena orangtuanya sudah menetap di Indonesia sejak tahun 1957, Jadi mereka termasuk orang asing yang paling lama tinggal di Indonesia, mereka 5 bersudara 4 laki-laki dan satu perempuan yakni Sven, Rainer, Ralph, Silke,danTimo Schuenemann. dari 5 orang bersaudara ini hanya 4 orang yang menetap dan berkeluarga di Indonesia, Satu orang yakni saudari perempuan mereka Silke dia menetap di Jerman dan berkeluarga disana.

Video mereka yang viral di media sosial membuat acara Hitam Putih mengundang mereka, mereka datang dengan menggunakan baju batik, dalam wawancara di Hitam Putih yang di pandu Deddy Corbuzier mereka menceritakan suka duka mereka tinggal di Indonesia, termasuk mereka menceritakan tentang masa kecil mereka yang di haruskan berbaur dengan masyarakat sekitar oleh orang tua mereka.

Kemudian mereka juga ditantang untuk menjawab pertanyaan seperti kuis yang semuanya berkaitan dengan Indonesia seperti menebak judul lagu tradisional, nama-nama tempat-tempat terkenal di Indonesia, nama-nama daerah yang ada di Indonesia dan mereka semua bisa menjawabnya dengan tepat.

Pada kesempatan yang lain coach Timo juga menjelaskan tentang perannya sebagai seorang pelatih sepakbola dan kontribusinya terhadap Indonesia "Indonesia itu negara dengan potensi sepak bola yang sangat besar, jika dilatih & di manage dengan baik, maka bukan tak mungkin Indonesia bisa menyaingi negara-negara yang maju di bidang sepakbola nya, dan saya ingin mengajarkan bagaimana bermain sepakbola yang baik dan benar dengan konsep modern seperti negara-negara Eropa sana" ia juga sangat berhasrat untuk terus memperbaiki hal-hal yang masih kurang baik khususnya di bidang sepakbola. "semua negara itu ada baik ada jeleknya, sama seperti Indonesia ada baiknya ada jeleknya, jadi untuk saat ini mari kita perbaiki yang jelek-jeleknya" Tandasnya.(dikutip dari Hitam Putih dan Londokampung)














0 Response to "Bule Jerman yang fasih dan faham budaya indonesia"

Post a Comment