Lensa adapter murah untuk kamera mirrorless canon
Monday, April 06, 2020
Add Comment
Lensa adapter murah untuk kamera mirrorless canon - Sudah bukan rahasia lagi kalau canon merupakan merk kamera maupun lensa yang sangat terkenal didunia, mereka memiliki ribuan jenis lensa, baik untuk kamera fullframe maupun lensa untuk kamera APSC.
Dijaman mirrorless seperti sekarang ini dimana mirrorless adalah jenis kamera yang sedang populer bisa kah lensa-lensa tersebut digunakan di kamera mirrorless juga? dan jawabannya tentu bisa, Asal, menggunakan adapter lagi.
kalau dilihat dipasaran harga adapter lensa untuk kamera mirrorless itu dikisaran 1,9jutaan, mahal sekali bukan? namun tenang saja, tidak ada rotan akar pun jadi. kalau kalian searching lensa adapter Canon EOS M di market place itu pasti banyak banget pilihannya, dengan harga yang vareatif.

Namun yang akan dibahas disini adalah viltrox yang versi biasa, dengan harga dikisaran 300ribu kalian sudah bisa membawa pulang lensa adapter ini. awalnya saya berfikir kalau kamera dengan menggunakan lensa adapter maka fitur Auto fokusnya akan hilang, namun ternyata saya salah, setelah menggunakan lensa adapter ini ternyata fitur Auto fokus nya tetap berjalan dengan normal.
Build quality dari lensa adapter ini luar biasa bagus untuk lensa adapter 300ribuan, terasa agak berat juga ketika di pegang kesan kokohnya terasa ketika di gengam, juga dibagian bawah dari lensa adapter ini ada tripod mount, yang dimana akan sangat berguna ketika kita menggunaan lensa dengan focal lenght yang panjang, lensa 70-200mm contohnya atau 70-300mm.
![]() |
EOS M50 + Tamron 70-300mm with lens adapter |
saya ujicoba EOS M50 menggunakan lensa Tamron 70-300mm dan semuanya berfungsi dengan baik, Auto fokus normal, vibration control atau image stabilizationnya juga berfungsi dengan baik.
Kesimpulannya kamera mirrorless sangat bisa di pasang lensa fullframe (AF) atau AF-S(APSC sensor) asal menggunaankan lensa adaptor, dan lensa adaptor yang murah meriah dan bagus menurut adalah Viltrox. atau jika kalian punya pilihan merk lain, semuanya disesuaikan dengan selera individu masing-masing.
0 Response to "Lensa adapter murah untuk kamera mirrorless canon"
Post a Comment